Nasib Real Madrid Tanpa Cristiano Ronaldo

Real Madrid mengalami kekalahan pertamanya sejak pemain legendaris Zinedine Zidane kembali melatih di Santiago Bernabeu pada pekan lalu. Kekalahan Real Madrid atas Valencia 1 – 2 di La Liga minggu ke 30 yang lalu juga turut menambah catatan minor yang telah dialami El Real sejak di tinggalkan Cristiano Ronaldo.

Sejak Keputusan Zidane untuk kembali melatih El Real. Ekspetasi publik terhadap Madrid sedikit naik, karena riwayat Zidane dalam melatih Madrid cukup bagus.

Namun, ekspektasi tersebut harus sirna melihat laga terakhir El Real yang kalah dari Valencia. Hal ini tentu membuat para fans Madrid tercengang dan shock karena kehadiran Zidane belum meberikan perkembangan yang signifikan.

Kekalahan ini membuat Los Blancos tercatat mengalami 15 kekalahan hanya pada musim ini. Selain kekalahan dari Valencia, Real Madrid sembilan kali kalah di laga domestik, tigak keok di Liga Champions dan satu kekalahan di Piala Super Eropa dan juga dua kali kekalahan di Copa del Rey. Kekalahan – kekalahan ini berawal dari hengkangnya Ronaldo ke Juventus.

Rekor kekalahan ini juga persis di alami Los Blancos pada musim 2008/2009. Sehingga banyak yang mengatakan bahwa El Real kembali ke jaman purba tanpa Ronaldo di skuatnya.

Kala itu, Real Madrid kalah 16 pertandingan dan mendatangkan Ronaldo di musim berikutnya. Sejak Ronaldo datang, El Real pun mulai bangkit kembali.

Badai Cedera Juventus Mulai Terhenti

Juventus mendapatkan kabar baik terkait kondisi tiga pemain utama mereka yakni Mario Mandzukic, Paulo Dybala, hingga Leonardo Spinazzola. Ketiga pemain yang sebelumnya sempat dilanda cedera itu saat ini dikabarkan telah kembali berlatih bersama rekan-rekan setimnya. Sementara mega bintang Bianconeri, Cristiano Ronaldo tengah mengupayakan untuk comeback dalam laga melawan Ajax Amsterdam di ajang Liga Champions.

Dalam laga terakhir Juventus sukses membungkam tuan rumah Cagliari dengan skor 2-0 meski tidak diperkuat oleh sembilan pemain mereka akibat cedera.

Jelang pertandingan kontra AC Milan akhir pekan ini, pelaih Massimiliano Allegri bisa kembali menggunakan tenaga dari Mandzukic, Dybala ataupun Spinazzola yang sepenuhnya telah pulih dari cedera masing-masing.

Dalam sesi latihan juga terlihat Sami Khedira, Juan Cuadrado dan Douglas Costa bergabung bersama dengan rekan-rekan mereka yang lain. Ketiga pemain ini sebelumnya sudah lama tidak bermain karena terus dibangku cadangkan oleh Allegri.

Sementara itu, Ronaldo terlihat bekerja keras di gym bersama fisioterapis untuk bisa kembalu pulih dari cedera hamsting yang ia dapatkan kala memperkuat tim nasional Portugal dalam ajang Kualifikasi EURO 2020 lalu.

Pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Liga Champions itu menargetkan untuk bisa ambil bagian kala timnya bentrok dengan Ajax dalam babak perempatfinal di pertengahan April nanti.

Namun untuk bentrok dengan Milan akhir pekan ini, Ronaldo dipastikan belum akan ambil bagian. Begitu juga dengan dua pemain lainnya yakni Andrea Barzagli dan juga Martin Caceres.