Masak Lebih Mudah dengan Teknologi Rice Cooker Canggih

Hallo buibu hari ini masak apa.? Hari ini aku mau masak rendang sapi. Dengar kata rendang pasti mikirnya ribet ya kan? Biar gak ribet aku masaknya pakai rice cooker turbo. Baru ketemu ni rice cooker bagus dengan harga terjangkau, panasnya cepat dan merata.

Pancinya yang berwarna gold juga anti lengket, karena memiliki 6 lapisan coating yang disebut “AUREAM” benar-benar gak ada bumbu yang nempel setelah proses memasak, sangat praktis gak mesti bolak balik ke dapur buat liatin dan aduk2 rendang. Hasil masakan sempurna daging empuk lembut tidak hancur waktu yg diperlukan juga gak lama.
Rendangnya aku bikin tidak pedas supaya anak jg bisa makan berikut resepnya ala aku.

Resep :
500gr daging sapi tanpa lemak
800ml santan dari 1 butir kelapa

Bahan halus:
75grm bawang merah
6 butir bawang putih
75gr cabe besar buang bijinya
10gr jahe
15gr lengkuas
1 sdt ketumbar bubuk
1 sdt pala bubuk
1/2 sdt kunyit bubuk

1,5 sdt garam
3 sdt gula pasir.

Daun salam, daun jeruk secukupnya dan 1 batang serei geprek untuk dicemplungkan.

Cara: – Panaskan santan dalam rice cooker turbo tambahkan daun salam, daun jeruk dan serei. – Blender bumbu halus dengan sedikit air lalu panas kan dalam Pan, masukan daging sapi masak hingga daging berubah warna dan bumbu meresap. – Tuang daging kedalam santan, tambahkan gula garam masak hingga air menyusut.

Mudah sekali membuat rendang dengan car ini, bukan? Apalagi di masa pandemi ini sebaiknya untuk menjaga kesehatan dan mengkonsumsi makanan yang bersih lebih baik masak sendiri di rumah. Ditambah lagi sekarang sudah ada rice cooker dari turbo_id yang sangat mempermudah pekerjaan di dapur.

Ibu – ibu tenang saja, memasak rendang ini juga menggunakan bahan yang tidak rumit sekali. Bisa dengan mudah ibu – ibu temukan di warung atau supermarket terdekat jadi tidak perlu repot mencari bahan masakan. Selain itu, rendang yang empuk ini juga cocok untuk anak – anak yang agak susah kalau mengunyah makanan yang alot.